Deklarasi Pemilu Damai Di Konkep Disambut Baik Perwakilan Parpol

LangitSultra.com, Konkep – Bertempat di Aula Pemerintah Daerah (Pemda) Kab. Konawe Kepulauan (Konkep) telah berlangsung deklarasi pemilu damai yang diadakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Konkep, Senin (12/11) pagi.

Menjelang pesta demokrasi di tahun 2019 mendatang, deklarasi damai disambut dengan antusias perwakilan partai politik daerah yang diselenggarakan KPU Konkep.

Bupati Konkep, H. Amrullah, mengatakan bahwa pemilu bukan hanya sebatas lomba, “Jangan memaknai pemilu 2019 sebagai perlombaan tetapi mari kita jadikan pemilu 2019 sebagai pesta demokrasi, kiranya pada pemilu 2019 mengedepankan kekeluargaan demi tercipta kompetisi yang sehat dan damai”, imbuhnya.

Bacaan Lainnya

Lebih lanjut ia menegaskan “berjalannya pemilu 2019 adalah tanggung jawab kita bersama untuk mengsukseskannya”, tambahnya.

Pembacaan Deklarasi Damai Oleh Perwakilan Parpol Se-Kab. Konkep

Masih ditempat yang sama Ketua KPU Konkep, Iskandar, menaruh perhatian yang besar terhadap penyelenggaraan pemilu kali ini agar berjalan dengan baik dan lancar, “kami meminta kepada seluruh pengurus parpol agar berperan aktif demi suksesnya pemilu 2019 dengan tidak mengembangkan isu-isu yang dapat memecah belah persatuan”, terangnya.

Dari pihak aparat penegak hukum, Kapolsek Wawonii, Iptu Ismail, menitipkan pesan jelang masuknya tahapan pemilu 2019, “dihimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar tidak mudah percaya dengan pemberitaan hoax dimedsos, serta politik isu sara yang dapat memecah persatuan dan kesatuan”, imbuhnya.

Kegiatan diakhiri dengan Pembacaan deklarasi oleh para pengurus Parpol Se-Kab. Konkep serta Penandatanganan baleho deklarasi pemilu damai.

Tim Liputan : Langit Sultra
Editor : Muhammad Asrul

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.