ADP Sebut Selama di Penjara, Ada Teman yang Melupakan Dirinya

LANGITSULTRA.COM | KENDARI – Masyarakat dan simpatisan dari Mantan Wali Kota Kendari 2017-2022 Adriatma Dwi Putra memadati rumah orang tuanya yakni Asrun yang sejak pagi hari sudah berada di lokasi tersebut.

Pasalnya, hari ini tepat tanggal (1/3/2022) Asrun dan ADP dinyatakan bebas dan bisa menghirup udara segar.

Diketahui, Asrun dan Adriatma Dwi Putra dinyatakan bebas dari kurungan penjara 4 tahun akibat terjaring oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 2018 lalu.

Bacaan Lainnya

Saat ditemui awak media, ia mengatakan bahwa dirinya selama berada di dalam penjara menghabiskan waktunya untuk hal yang positif.

“Saya banyak olahraga mas, baca buku itu saja”, ungkapnya.

Lebih lanjut, ia membeberkan bahwa selama menjalani hukuman penjara, ia dilupakan banyak teman.

“Ia, ada teman yang lupa saya”, terangnya.

Sementara itu, saat berpidato, para simpatisan dengan meneriakkan ADP Wali Kotaku.

“Hidup Wali Kotaku, ADP Wali Kotaku”, teriak para simpatisan.

Dari pantauan Media ini, turut hadir Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa, Kepala Kemenkumham Sultra, Silvester Sili Laba, sejumlah politikus partai dan Simpatisan.

Tim Liputan : Faizal Tanjung
Editor : Ewa

Pos terkait