Warga Dukung PT ASMINDO Hadir Di Konawe Selatan

LANGITSULTRA.COM | KENDARI – Sejumlah Masyarakat yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Pemerhati Pembangunan dan Infrastruktur (AMPPI) Sulawesi Tenggara (SULTRA) menggelar aksi unjuk rasa di Gedung DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara, Kamis (3/6/2021).

Dalam aksi tersebut, AMPPI-SULTRA mendukung sepenuhnya kehardiran investasi PT. ASMINDO di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel).

Tungga Jaya selaku Jendral Lapangan dalam aksi tersebut menuturkan bahwa aspirasi hari ini terkait kehadiran PT ASMINDO di Konsel.

Bacaan Lainnya

“Kami datang kesini untuk menyampaikan perihal sikap kami terhadap kehadiran perusahaan yang akan membuka kesempatan bagi masyarakat untuk bekerja”, ungkapnya.

Lebih lanjut, dirinya menambahkan bahwa banyak fitnah fitnah yang dilayangkan terkait keberadaan PT ASMINDO.

“Banyak isu isu yang kami nilai sebagai fitnah yyang beredar sebab pihak perusahaan memiliki niatan baik terhadap penggunaan jalan umum dan perbaikan sarana infrastruktur”, terangnya.

Hal serupa juga disampaikan Sarkom Mokora selaku tokoh masyarakat di sekitar lokasi perusahaan mengungkapkan bahwa perusahan ini membuka jalan bagi kami di desa untuk mencari kehidupan.

“Kehadiran perusahaan tentunya berdampak bagi kami sebagai warga yang berada di sekitar lokasi aktivitas PT ASMINDO”, ucapnya.

Dirinya berharap dengan adanya perusahaan tersebut, semua warga yang bekerja diluar dari Kabupaten Konawe Selatan bisa kembali di kampung.

“Kalau ini PT ASMINDO sudah action, Sejahtera semua masyarakat. Jangan mi dengar dari luar lagi”, tegasnya.

Tim Liputan : Faizal Tanjung
Editor : Ewa

Pos terkait