Pj Wali Kota Kendari Dorong Pengrajin Perak untuk Terus Berinovasi

LANGITSULTRA.COM | KENDARI – Pemerintah Kota Kendari terus berupaya untuk meningkatkan potensi kerajinan perak sebagai produk unggulan di Kota Kendari.

Pj Wali Kota Kendari Asmawa Tosepu mengatakan bahwa potensi kerajinan perak di Kota Kendari sangat menjanjikan. Menurutnya, produk para pengrajin perak ini juga terkenal hingga ke daerah lain di Indonesia.

“Hal itu terlihat dari hasil produk kerajinan perak pengrajin di Kendari yang memiliki akurasi kualitas dan tingkat ketelitian yang sangat bagus”, ungkapnya pada Senin (7/11/2022).

Bacaan Lainnya

Dirinya mengaku para pengrajin ini masih berkutat pada dua hal yaitu aspek produksi dan aspek pemasaran

Oleh karena itu, lanjutnya, melalui kegiatan yang diinisiasi oleh Dekranasda bekerja sama dengan Pemkot Kendari dalam hal ini Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian ini, menjadi titik awal berkembangnya industri kerajinan perak di Kota Kendari.

“Sehingga ke depan bisa menjadi salah satu peluang atau destinasi wisata bagi warga masyarakat yang berkunjung ke Kota Kendari”, tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kota Kendari, Muh. Ali Aksa menjelaskan bahwa kerajinan perak merupakan salah satu budaya atau warisan turun-temurun masyarakat Kota Kendari.

Selain itu, pihaknya mengaku jika hasil kerajinan perak para pengrajin ini juga punya kualitas dan keunggulan yang luar biasa, bahkan bisa bersaing dengan pengrajin di pulau Jawa.

Dengan demikian, pihaknya berinisiatif melaksanakan pelatihan perak ini dan mengajak anak muda untuk mencintai kerajinan lokal, kreatif, produktif dan inovatif.

“Tidak hanya kerajinan perak, kerajinan lainnya juga kami kembangkan, pelatihan seperti ini akan terus digiatkan di Kota Kendari”, ucapnya.

Sehingga diharapkan melalui pelatihan tersebut hasil kerajinan perak itu bisa menjadi salah satu pilihan oleh-oleh bagi yang tengah berkunjung di Kota Kendari.

Editor : Faizal Tanjung

Pos terkait