Musim Hujan Tiba, Pemerintah Imbau Masyarakat Waspada Terhadap Penyakit DBD

LANGITSULTRA.COM | KENDARI – Kasus demam berdarah dengue atau DBD terus meningkat di Kota Kendari jelang masuknya musim penghujan di akhir tahun 2021.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, melalui Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kota Kendari, total kasus DBD sejak Januari hingga Oktober 2021 sebanyak 176 kasus.

Menanggapi hal itu, Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir meminta kepada seluruh pihak agar tetap mewaspadai bahaya penyakit menular dari gigitan nyamuk itu.

Bacaan Lainnya

“Perhatian masyarakat terhadap Covid-19 tidak boleh turun, tapi bukan berarti mengabaikan potensi-potensi penyakit lainnya, seperti DBD”, ungkapnya.

Lebih lanjut, dirinya menambahkan bahwa pada Desember nanti bakal memasuki musim penghujan, sehingga hal itu menjadi alasan potensi naiknya kasus DBD.

“Kita harus siap karena di bulan Desember itu bakal masuk musim penghujan dan biasanya di musim penghujan itu angka DBD relatif naik”, terangnya.

Di tempat terpisah, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kendari, Rahminigrum mengimbau agar masyarakat tetap waspada atas penularan virus tersebut.

Selain itu, pihaknya juga rutin melakukan penyemprotan insektisida untuk membunuh nyamuk (fogging).

“Kita rutin lakukan penyemprotan untuk mencegah masifnya penularan DBD utamanya di daerah-daerah yang ditemukan kasus DBD”, jelasnya.

Tim Liputan : Faizal Tanjung
Editor : Ewa

Pos terkait