Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Korem 143/HO Gelar Kontes Pohon Male

LANGITSULTRA.COM | KENDARI – Selain mendengarkan tauziah pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah, Korem 143/HO juga menggelar kontes Pohon Male.

Plh Kapenrem 143/HO Letda Inf Rusmin Ismail dalam rilisnya kepada awak media, mengatakan bahwa peringatan Maulid atau kelahiran Nabi Muhammad SAW yang jatuh setiap tanggal 12 Rabbiul Awal kali ini diselenggarakan secara sederhana di Aula Sudirman Korem 143/HO.

“Ini juga disesuaikan dengan protokol kesehatan, sehingga peserta yang ikut dibatasi”, ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Dirinya menambahkan bahwa untuk mengambil hikmah kelahiran Nabi Muhammad SAW maka Korem tidak hanya mendengarkan tauziah saja tapi juga menggelar kontes Pohon Male.

“Keunikan Pohon Male ini, oleh masyarakat Sulawesi termasuk Sultra sering dirangkaikan dengan peringatan Maulid Nabi”, terangnya.

“Kali ini, selain menghayati hikmah Maulid Nabi, Korem 143 juga memadukannya dengan pelestarian budaya lokal yaitu Pohon Male”, tambahnya.

Menurutnya, pohon Male ini bukan soal makanannya saja tapi mengenai filosofinya yaitu keindahan dan didalamnya ada yang bisa dinikmati secara bersama.

“Ini tentu selaras dengan hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW, kesederhanaan serta tentunya menyajikan sesuatu keindahan yang dapat dinikmati bersama”, jelasnya.

Sementara itu, dalam sambutanya Danrem 143/HO Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan menyampaikan bahwa peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW diharapkan dapat menumbuhkan motivasi baru kepada seluruh prajurit dan keluarganya.

“Yaitu motivasi memantapkan pengamalan sebagai prajurit Sapta Marga dan dalam berkehidupan sehari-hari”, ucapnya.

“Dan semoga peringatan ini semakin meningkatkan keimanan bagi umatnya serta memacu untuk pengabdian yang terbaik kepada rakyat dan bangsa”, tutupnya.

Tim Liputan : Faizal Tanjung
Editor : Ewa

Pos terkait