LANGITSULTRA.COM | KENDARI – Sebanyak 12 tim mengikuti Turnamen Futsal antar jurnalis yang digelar oleh IJTI Sulawesi Tenggara pada Sabtu (14/12/2024) pagi.
IJTI Cup IV tahun 2024 ini mengusung tema Membangun Jiwa Pemenang Sejati dengan Sportivitas tanpa Batas.
Turnamen IJTI Sultra Cup IV ini resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Asrun Lio.
Dalam sambutannya, Asrun Lio mengajak seluruh jurnalis di Sultra agar terus merajut silaturahmi, salah satunya melalui kegiatan olahraga yang juga bisa menyehatkan.
“Jaga sportivitas dan tetap kompak untuk meraih kemenangan. Jadikan kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi sehingga sinergitas sesama jurnalis tetap terjaga termasuk instansi-instansi lainnya,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua IJTI Sultra, Saharuddin mengatakan bahwa IJTI CUP IV ini juga merupakan rangkaian kegiatan setiap memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) IJTI.
“Ajang ini untuk menyambung tali silaturahmi antar jurnalis dari berbagai platform yang ada di Sulawesi Tenggara”, ucapnya.
Sahar menambahkan bahwa hal ini juga bagian dari upaya memasyarakatkan olahraga dan gaya hidup sehat di kalangan insan pers.
Selain itu, Sahar juga membeberkan dalam turnamen ini, panitia pelaksana menyiapkan hadiah dengan total mencapai puluhan juta rupiah.
Editor : Fitho