Wali Kota Kendari : IPM Tidak Bisa Diwujudkan dengan Simsalabim, Butuh Proses Panjang

LANGITSULTRA.COM | KENDARI – Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Kendari mengalami peningkatan di tahun 2021 dengan menempati posisi ke 4 dengan prestasi nilai 84,15.

Sebagaimana diketahui, di tahun sebelumnya, Kota Kendari berasa di posisi ke 6 dengan prestasi 83,6 namun tahun ini mampu merangkak naik mengungguli Kota besar lainnya.

Merespon hal tersebut, Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir mengaku sangat bersyukur karena hasil kerja keras semua pihak mendapat apresiasi dari pemerintah pusat.

Bacaan Lainnya

“Tentu ini sangat membahagiakan, karena kota Kendari sedang ulang tahun ke 191 dan menjadi kado terindah buat kita semua”, ungkapnya kepada awak media pada Kamis (12/5/2022) Malam.

Dirinya menambahkan bahwa capaian Indeks Pembangunan Manusia ini indikatornya penilaian banyak, paling tidak dikelompokkan dalam 3 hal diantaranya terkait indeks pendidikan, Indeks kesehatan dan Indeks pertumbuhan ekonomi.

“Alhamdulillah, dari ketiga indikator ini, kita dinilai cukup tinggi, mengalami kenaikan dari tahun tahun sebelumnya”, terangnya.

Ketgam : Foto Peringkat Kota Kendari

Menurutnya, hal tersebut merupakan hasil kerja keras semua pihak, juga tidak lepas dari penanganan Covid-19 yang relatif cukup baik sehingga bisa berada di posisi saat ini.

“Indeks pembangunan manusia ini tidak bisa diwujudkan dengan simsalabim, perlu melalui proses yang panjang, tidak instan”, jelasnya.

Tim Liputan : Faizal Tanjung
Editor : Ewa

Pos terkait