Mendengar Andi Sumangerukka Bakal Berkunjung di Raha, Warga Padati Pelabuhan Sejak Pagi Hari

LANGITSULTRA.COM | MUNA – Ribuan masyarakat berbagai usia menyambut kehadiran Ketua Badan Pengurus Wilayah (BPW) KKSS Sultra Mayjen (Purn) Andi Sumangerukka di Kota Raha, Kabupaten Muna pada Jumat (22/4/2022).

Kunjungan tersebut merupakan inisiatif dari ketua BPW KKSS Sultra untuk bertemu langsung dengan warga perantauan Sulsel yang berada di Kabupaten Muna yang dirangkaikan dengan pembagian sembako.

Ketua BPW KKSS Sultra tiba di Kabupaten Raha

Andi Sumangerukka bersama sejumlah pengurus BPW KKSS Sultra melakukan perjalanan melalui laut dari Distrik navigasi Kendari dan tiba di kota Raha, kabupaten Muna sekitar pukul 11.00 wita.

Bacaan Lainnya

Pantauan Media ini, pria yang lebih di kenal dengan sebutan ASR ini mengenakan kemeja biru dan peci hitam disambut antusias oleh masyarakat Kota Raha dan langsung menyalami warga yang sudah berkerumun di pelabuhan Nusantara Raha. Para warga terlihat memegang handphone masing-masing untuk memotret mantan Pangdam IX/Hasanuddin tersebut.

Sejumlah warga yang hadir dalam kunjungan ketua KKSS Sultra mengaku senang dikunjungi oleh mantan orang nomor satu Kodam XIV/Hasanuddin itu, dan pembagian ribuan paket sembako berjalan lancar.

Salah satu warga jalan Kandea kelurahan Raha II Kabupaten Muna Jalil menyampaikan terimakasih tak terhingga kepada ketua KKSS Sultra yang telah membantu masyarakat di tengah melonjaknya harga bahan pokok menjelang lebaran.

“Terima kasih tak terhingga kepada ketua KKSS Sultra, semoga panjang umur, diberi kesehatan, dimudahkan segala urusannya, dan makin banyak rejeki”, ungkapnya.

Hal senada juga disampaikan Muhtar, Tokoh Masyarakat Sulawesi Selatan (Sulsel) yang sudah tiga dekade tinggal di Kota Raha, menyampaikan kalau warga perantauan asal Sulawesi Selatan (Sulsel) sangat antusias saat mendengar kabar kedatangan ketua KKSS Sultra berkunjung di Kota Raha.

“Mereka sangat antusias, buktinya tadi dengan sambutan yang begitu hangat dari warga kota Raha di Pelabuhan Nusantara Raha,” ucapnya.

Tim Liputan : Faizal Tanjung
Editor : Fitho

Pos terkait