Peringati Maulid Nabi, Warga Desa Ambesea Bakal Gelar Zikir Akbar

LANGITSULTRA.COM | KONSEL – Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW akan diselenggarakan di Desa Ambesea, Kecamatan Laeya, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), pada Minggu (12/12/2021).

Maulid Nabi Muhammad tersebut rencananya bakal dihadiri seluruh masyarakat Desa Ambesea, pemerintah desa, majelis taklim se-Kabupaten Konsel, dan pejabat OPD pemerintah Kabupaten Konsel.

Selain itu, Maulidan di Desa Ambesea rencananya akan dihadiri Al Habib Umar Bin Ali Assegaf, Al Habib Usman Al Jufry, Al Habib Muhammad Bin Abu Bakar Assegaf dan Al Habib Fachry Al Habsyi.

Bacaan Lainnya

Dalam kegiatan tersebut, tema ceramah Rasulullah sebagai teladan umat Islam yang dituntun dengan nilai-nilai ketaqwaan kepada Allah SWT akan disampaikan Al Habib Umar Bin Ali Bin Abdul Qodir Assegaf.

Ketua Panitia kegiatan, Dedi Yusran menyatakan, momen religius tersebut merupakan kesempatan baik untuk menjalin silaturrahmi antar warga.

Terutama anjuran meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW agar umat Islam lebih mengenal dan cinta lagi kepadanya.

“Terpenting adalah memperkuat kuat Ukhuwah Islamiah antar sesama umat”, ungkapnya.

Ia juga berharap agar momen Maulid Nabi Muhammad ini, benar-benar bermakna untuk semua warga Konsel.

“Harapan saya adalah agar masyarakat Konsel secara umum dan masyarakat Desa Ambesea secara khusus dapat meng-agungkan dan memuliakan Nabi Muhammad di setiap masjid, rumah-rumah penduduk dan mushollah melalui maulidan”, harapnya.

Tim Liputan : Langit Sultra
Editor : Faizal Tanjung

Pos terkait