Serap Aspirasi, Milenial ASR Sapa Kelompok Tani

LANGITSULTRA.COM | KENDARI – Setelah menyerap aspirasi buruh pelabuhan, Milenial Aku Sahabat Rakyat (ASR) Kendari kembali menggelar dialog, kali ini mendengarkan keluhan masyarakat yang tergabung dalam kelompok tani yang ada di Kelurahan Baruga Kecamatan Baruga Kota Kendari. Kamis, (11/02/2021).

Alvian Pradana Liambo Selaku Ketua Milenial ASR mengatakan kegiatan ini bagian dari rutinitas yang di gelar milenial ASR dimana kegiatan tersebut bertujuan untuk berbagi cerita tentang penguatan ekonomi di masa pandemi dengan cara mendengarkan harapan kelompok tani yang ada di kelurahan Baruga, selanjutnya memberikan edukasi tentang langkah strategis dalam menghadapi masa Pandemi, dan menyusun program tindaklanjut dari tantangan yang dihadapi oleh petani untuk disinergikan dengan program pemerintah dan Yayasan ASR

“Hari ini kita menyelenggarakan silaturahmi bersama petani di kota Kendari tujuannya untuk memberikan afirmasi kepada Petani berupa langkah strategis dimasa Pandemi. Bentuk kegiatan hari ini ialah bagaimana kita mendengarkan dan menyerap kemudian mencoba mencarikan solusi untuk para petani di kota Kendari khususnya di kecamatan Baruga ini, sehingga kita bisa bersama mengatasi dan Melawati masa Pendemi ini dengan harapan bahwa Penurunan produksi di tengah pandemi tidak mempengaruhi kesejahteraan petani”, Ucapnya.

Bacaan Lainnya

keluhan mayoritas petani di kelurahan Baruga ini adalah pemasaran hasil pertanian, hal tersebut tidak lepas dari kondisi pandemi yang mengakibatkan sebagian besar dari mitra mereka mengurangi pesanannya dan penawaran tengkulak yang memberikan harga beras dan/atau gabah yang murah.

“Terkait keluhan para petani, kita menyampaikan bahwa mereka sulit di objek pemasaran karena banyaknya relasi mereka seperti restoran dan perhotelan yang mengurangi permintaan dalam hal ini beras kemudian harga jual juga mengalami penurunan, untuk itu, kehadiran ASR mendampingi petani untuk bersama sama mencari solusi” pungkasnya.

Diwaktu yang sama, Supriadi ketua Kelompok Tani menaruh harapan yang cukup besar kepada milenial ASR kendari agar tidak hanya mendengarkan keluhan mereka tapi bagaimana membantu mereka untuk menyediakan beberapa fasilitas umum yang memang benar-benar diperlukan oleh mereka.

“Kedepannya kalau bisa kita dibantu seperti dibuatkan wadah untuk pertemuan kecil kecilan untuk para kelompok tani dan juga sumber air seperti bendungan karena bendungan yang kita miliki ini adalah bendungan tadah hujan dan sedang rusak parah”, tuturnya.

Kehadiran ASR sangat bermanfaat sekali untuk saya pribadi dan para kelompok tani mengingat dengan adanya ini menjadi ajang untuk bersilaturahmi dan menyampaikan semua gagasan kami terkait permaslahan yang ada dan kami juga mengucapkan terima kasih atas kunjungan ASR Hari ini di kampung kami”, tutupnya.

Tim Liputan : Fatan
Editor : Abdi

Pos terkait